Lakukan Ini untuk Menjaga Kesehatan Tulang Belakang!
Tulang belakang berperan penting dalam mendukung kestabilan tubuh. Anda perlu menjaga kesehatan tulang belakang agar kondisinya tetap prima. Sebab, nyeri pada area tulang belakang akibat kebiasaan buruk akan mengganggu keseharian Anda.
Kebiasaan buruk yang dimaksud diantaranya seperti jarang berolahraga dan tidak memperhatikan postur tubuh ketika duduk atau berdiri. Selain itu, nyeri tulang belakang juga muncul karena obesitas, menderita penyakit artritis, hingga cedera dan juga trauma.
Anda bisa melakukan berbagai tips berikut ini untuk menjaga kondisi tulang belakang agar tetap sehat.
5 Tips Menjaga Kesehatan Tulang Belakang
Memiliki tulang belakang yang sehat akan membantu Anda lebih aktif dan nyaman melakukan kegiatan sehari-hari. Maka dari itu, terapkan tips di bawah ini agar tulang belakang sehat:
Memperhatikan Postur Saat Berdiri
Menjaga kondisi tulang belakang bisa Anda lakukan dengan memperhatikan postur lengkung normal tubuh ketika berdiri. Usahakan untuk menegakkan kepala Anda, lalu tarik bahu ke belakang, kemudian tarik perut ke dalam.
Postur berdiri yang tepat ditandai saat Anda dapat menarik garis lurus antara telinga, bahu, lalu pinggul serta pergelangan kaki.
Selain postur, Anda perlu memperhatikan alas kaki yang digunakan saat harus berdiri dalam waktu yang lama. Menggunakan alas kaki atau sepatu yang empuk dan nyaman akan membuat berdiri tidak rentan pegal. Pastikan Anda bisa duduk sebagai istirahat sesekali.
Mengatur Posisi Duduk
Kondisi tulang belakang seseorang sangat dipengaruhi dengan bagaimana ia duduk. Anda perlu mengingat beberapa hal di bawah ini yang bisa Anda terapkan jika ingin tulang belakang kuat menjadi penopang beban tubuh selama kegiatan:
- Memilih kursi yang memiliki sandaran tegak
- Menghindari posisi duduk yang membungkuk
- Menghindari duduk terus menerus lebih dari satu jam tanpa peregangan atau berdiri sama sekali
- Mengupayakan kedua tapak kaki menapak di permukaan, atau gunakan pijakan agar lutut sejajar atau lebih sedikit ketinggiannya dari pinggul
Melakukan Olahraga dengan Teratur
Tips menjaga kesehatan tulang belakang selanjutnya adalah dengan berolahraga secara teratur. Tubuh Anda akan lebih bugar, sehingga meminimalkan nyeri punggung serta stres.
Tidak hanya itu, melalui olahraga rutin Anda akan membantu stabilitas tulang punggung terjaga, lalu menguatkan otot punggung, dan juga meringankan otot tegang.
Pastikan bahwa Anda mengikuti program olahraga yang melibatkan peregangan, lalu latihan kekuatan, dan juga aerobik agar efek ke tulang belakang lebih optimal.
Menerapkan Posisi Tidur yang Benar
Tidak hanya perlu mencukupi jam tidur, Anda juga harus menerapkan posisi yang benar ketika tidur. Sebab, posisi tidur yang tidak tepat turut mempengaruhi kondisi tulang belakang.
Adapun posisi tidur yang benar adalah tidak dengan posisi tengkurap. Ini karena posisi tersebut akan memberikan beban lebih berat pada punggung Anda.
Bagi Anda yang rentan mengalami nyeri pada punggung, maka menerapkan posisi tidur menyamping akan lebih baik. Sempurnakan dengan mendekatkan lutut ke dada agar posisi tidur lebih nyaman.
Lalu, untuk posisi tidur telentang, Anda dapat meletakkan bantal berukuran kecil di area bawah lutut serta punggung bagian bawah.
Mengangkat Benda Berat dengan Hati-Hati
Satu lagi yang perlu Anda perhatikan, yakni posisi tubuh saat mengangkat beban berat. Anda dapat menekuk lutut, lalu pertahankan postur lengkungan normal pada punggung bawah. Kemudian, Anda bisa menggunakan kekuatan dari otot paha saat hendak berdiri sambil mengangkat benda beratnya.
Lima tips menjaga kesehatan tulang belakang tersebut semoga bisa menjadi referensi bagi Anda yang sedang mengusahakan kondisi tulang belakang jadi lebih baik. Sebab, tulang belakang yang kuat akan mendukung kehidupan sehari-hari yang lebih baik. Jadi, jangan sepelekan tulang belakang Anda!